7 Aplikasi untuk Menonton Film Bioskop Gratis di Android Legal
Aplikasi Nonton Film Bioskop Gratis di Android Legal – Film bioskop merupakan salah satu film yang paling ditunggu-tunggu oleh penggemarnya, namun sayangnya tidak semua orang bisa menonton film di bioskop karena beberapa alasan seperti berada di daerah yang tidak memiliki bioskop, tidak mempunyai waktu kosong, sampai tidak memiliki uang lebih untuk membeli tiket bioskop. Oleh karena itu, kali ini kita akan sama-sama melihat beberapa rekomendasi aplikasi nonton film bioskop gratis di mobile.
7 Aplikasi Nonton Film Bioskop Gratis di Android
Cinema Box
Aplikasi nonton film secara gratis yang pertama adalah Cinema Box. Aplikasi ini sudah didownload lebih dari 5 ribu kali di Play Store dan menjadi salah satu aplikasi nonton film yang cukup populer di Indonesia. Cinema Box tidak hanya berisikan film-film bioskop saja tetapi ada juga beberapa video musik dari band dan penyanyi dunia yang bisa anda tonton disini. Bahkan semua film dan video musik tersebut bisa anda download untuk menontonnya saat HP sedang offline.
Tubi TV
Bagi anda yang menyukai film bioskop, HBO, dan beberapa aplikasi berbayar seperti Netflix tetapi tidak bisa mengaksesnya karena masalah keuangan maka aplikasi nonton film bioskop gratis Tubi TV bisa menjadi solusinya. Pasalnya di dalam aplikasi ini anda akan menemukan banyak sekali film-film dari berbagai platform berbayar secara gratis.
Telegram
Sebenarnya Telegram adalah aplikasi chatting online namun anda juga bisa menggunakannya untuk menonton berbagai film secara gratis. Caranya adalah dengan masuk ke fitur search kemudian masukan judul film yang ingin anda tonton, nanti film tersebut akan muncul dan anda harus mendownloadnya sebelum bisa menonton film tersebut.
Hampir semua film bisa anda tonton di Telegram mulai dari Hollywood, Drama Korea, Anime, serial TV dan masih banyak lagi. Bahan semua film-film tersebut memiliki subtitle bahasa (terjemahan) sesuai dengan pencarian anda.
Viu
Beralih ke aplikasi nonton film bioskop gratis selanjutnya yaitu Viu. Aplikasi yang satu ini berisikan film-film dari beberapa negara di Benua Asia seperti Jepang, Korea Selatan, India, Indonesia dan negara-negara Asia lainnya. Semua film-film tersebut bisa anda tonton secara gratis dan bisa mendownloadnya juga untuk menontonnya saat anda sedang tidak memiliki paketan internet.
Genflix 2.0
Memiliki berbagai macam film bioskop seperti film Hollywood, Thailand, Indonesia, Korea Selatan bahkan sampai siaran sepak bola membuat Genflix 2.0 menjadi salah satu aplikasi nonton film terbaik saat ini. Genflix 2.0 sendiri tergolong aplikasi baru jadi wajar saja jika namanya masih kalah populer jika dibandingkan dengan beberapa aplikasi nonton film lainnya.
Tetapi hal tersebut tidak berpengaruh jika kita membahas tentang aplikasi nonton film bioskop gratis terbaik di mobile atau HP. Hal tersebut karena Genflix 2.0 memiliki banyak sekali fitur menarik seperti fitur download yang membuat penggunanya dapat menonton film favorit mereka dimana saja dan kapan saja tanpa ada gangguan buffering atau iklan yang tiba-tiba muncul.
Iflix
Rekomendasi aplikasi nonton film berikutnya adalah Infinix yang merupakan aplikasi nonton film bioskop Indonesia terlengkap. Tidak hanya berisikan film-film bioskop Indonesia saja tetapi aplikasi ini juga memiliki beberapa serial TV yang bisa anda tonton untuk menikmati waktu kosong. Iflix merupakan aplikasi nonton gratis namun memiliki fitur premium yang bisa memberikan berbagai layanan yang lebih baik untuk anda yang mau membayar Rp 40.000 per bulannya.
MAXstream
Aplikasi nonton film bioskop gratis di mobile terakhir adalah MAXstream yang memperoleh rating sebesar 3,5 di Play Store. Aplikasi ini memiliki banyak sekali film bioskop yang bisa anda tonton mulai dari film barat, kartun, bahkan acara olahraga juga bisa anda tonton di aplikasi streaming ini.
Itulah 7 rekomendasi aplikasi nonton film bioskop gratis yang bisa anda gunakan untuk menonton film di HP. Semua aplikasi tersebut bisa anda akses secara gratis, namun ada juga beberapa aplikasi yang menawarkan versi premium untuk memberikan kenyamanan yang lebih baik jika dibandingkan dengan versi gratisannya.